.NET Framework 4 Error HRESULT: 0xc800022 pada Windows 7

Kali ini saya akan sharing mengenai bagaimana cara Mengatasi Gagal Install Net Framework 4 Pada Windows 7. Biasanya error pada saat install framework 4 ini ditunjukan dengan kode HRESULT : 0XC800022 pada saat proses instalasi dotnet framework 4 berlangsung.

Cara Mengatasi Gagal Install .Net Framework 4 Pada Windows 7

  1. Buka Command Prompt (Run as Administrator).
  2. Selanjutnya di cmd tersebut ketikan: net stop WuAuServ
  3. Langkah selanjutnya adalah masuk ke folder C:/Windows lalu cari folder dengan nama SoftwareDistribution.
  4. Rename folder tersebut misalnya menjadi SoftwareDistributionOld.
  5. Langkah terakhir silahkan kembali ke Command Prompt, lalu ketikan perintah: net start WuAuServ
  6. Terakhir silahkan coba lakukan instalasi ulang Net Framework 4 kamu.

Demikian, Semoga bermanfaat. Selamat mencoba…

Internet Explorer tidak menampilkan detail error dari ASP Classic

Lagi-lagi masih berkutat di pemrograman ASP Classic, kali ini masih berhubungan dengan error yang ada di ASP classic. pada tulisan sebelumnya error odbc dan internal error 500 sudah saya bahas mengenai error open database access dan internal erorr 500 di IIS web server.

Nah tidak sampai di situ ternyata errornya, di internet explorer sekarang juga sama tidak mau menampilkan detail error namun hanya menampilkan internal error 500. usut punya usut dari situs nya Microsoft ternyata ada yang harus di setting. begini caranya:

  1. Buka Internet explorer
  2. Klik menu Tools->Internet Options
  3. Pilih tab Advanced, Lalu uncheck pilihan Show friendly http error messages.
  4. Klik OK.

ie

Demikian pengalaman saya, Semoga bermanfaat. Selamat mencoba..

Classic ASP : Internal Server Error 500

Melanjutkan pengalaman saya mengenai ASP Classic di tulisan Error ASP Classic kali ini saya akan sharing lagi mengenai error Internal Server 500. secara default IIS di set untuk tidak mengirim kan detail error ke client browser ketika ada error di programming code nya. hal ini tentu sangat menyulitkan bagi para developer/programmer untuk melakukan debuging pada code nya.

Nah agar IIS web server mengirimkan kode error pada web browser, berikut langkahnya:

  1. Buka IIS Manager
  2. Pada panel kiri expand Sites->Default Website
  3. Pilih aplikasi yang akan kita setting, Kemudian klik ASP
  4. Expand pada bagian Debugging Properties kemudian set menjadi True untuk bagian Enable Client-side Debugging, Enable Server-side Debugging, dan Send errors to Browser
  5. Klik Apply untuk untuk menyimpan perubahan.
  6. Tekan tombol back, Kemudian klik Error Pages
  7. Pada panel kanan klik Edit Feature Settings kemudian pilih yang Detailed Errors
  8. Klik OK.
  9. Restart Web Server. untuk menerapkan perubahan.

Dengan cara ini seharus nya sudah tidak akan muncul lagi pemberitahuan internal error 500 melainkan akan di tampilkan detail error dari aplikasi kita beserta line number tempat error berada. dari detail error tersebut kita bisa lebih mudah memperbaiki error yang ada.

Demikian, Semoga bermanfaat. Selamat mencoba…

Error: Microsoft OLE DB Provider for ODBC Drivers error ‘80004005’ ASP Classic

Kali ini saya akan share sedikit pengalaman mengenai ASP classic, jadi saya ada sebuah aplikasi web yang di buat menggunakan ASP classic dan database Microsoft Access 2003. setelah saya develop di IIS 10 Windows 10 begitu di di buka di browser client selalu muncul error seperti ini:

Microsoft OLE DB Provider for ODBC Drivers error ‘80004005’

[Microsoft][ODBC Driver Manager]Data source name not found and no default driver specified.

Usut punya usut ternyata error tersebut di karenakan compatibility mode pada driver ODBC Microsoft Access nya. Microsoft Access menggunakan Driver ODBC 32 Bit sedangkan Windows yang saya pakai untuk Web Server adalah 64 bit.

Solusi nya sangat sederhana, yaitu:

  1. Buka IIS Manager
  2. Pilih Application Pools, Dari list yang ada pilih application pools yang di pakai oleh aplikasi kita lalu klik Advanced Settings pada panel kananapplication-pools
  3. Pada pilihan Enable 32-Bit Applications set ke True
  4. Klik OK, kemudian restart Web Server nya
  5. Taraa…., sekarang error sudah menghilang

Demikian, semoga bermanfaat. Selamat mencoba..